Mudah! Cara Unreg Kartu Telkomsel

Cara unreg kartu Telkomsel bukanlah hal yang sulit. Memang jika Anda belum tahu akan merasa bingung. Bahkan terlihat rumit karena memerlukan nomer KTP dan KK. Namun Anda tidak perlu khawatir. Pada artikel kali ini akan kita bahas tuntas cara menonaktifkan kartu Telkomsel yang mudah.

Semenjak tahun 2017 proses registrasi dan unregistrasi kartu SIM memang lebih rumit. Hal itu tentunya demi keamanan pengguna SIM card. Semua perusahaan kartu seluler harus mengikuti peraturan pemerintah. Tak terkecuali dengan Telkomsel.

Terkadang kita ingin mengganti nomer yang lama. Atau bahkan kartu SIM tiba-tiba hilang atau rusak, sehingga butuh untuk dinonaktifkan. Langsung saja untuk membantu Anda unreg kartu Telkomsel dengan mudah, kita simak penjelasannya di robotandro.com bawah ini.

Cara Unreg Kartu Telkomsel

Kita biasanya sering memakai lebih dari dua kartu. Sedangkan batas penggunaan kartu hanyalah tiga. Jika kita ingin menambah kartu lagi, mau tidak mau harus menonaktifkan salah satunya bukan? Menonaktifkan nomer Telkomsel yang lama sebenarnya caranya cukup sederhana. Caranya hampir sama dengan unreg kartu seluler pada umumnya. Berikut ini langkah-langkah mudahnya.

1.Melalui Panggilan *444#

  • Segera ke menu panggilan telepon Anda kemudian ketikkan *444#
  • Hubungi nomer tersebut.
  • Kemudian akan muncul menu pop up tentang pilihan untuk unreg kartu SIM.
  • Anda harus memilih opsi ketiga, jika ingin menonaktifkan kartu ataupun unreg.
  • Selanjutnya Anda akan dimintai nomer KK yang dahulu Anda daftarkan.
  • Tunggulah beberapa saat hingga ada pemberitahuan bahwa nomer Anda berhasil diunreg.

Baca juga Inilah Cara Blokir Nomor Telkomsel yang Mengganggu

2.Melalui SMS

  • Pertama yang perlu Anda lakukan yakni membuka menu pesan di hp Anda.
  • Selanjutnya ketikkan pesan berformat UNREG#NomorKK. Misalnya UNREG#33031.
  • Kirimkan pesan tersebut ke nomor 444. Biaya ini gratis selama nomer Anda masih aktif.
  • Kemudian tunggu beberapa saat, hingga muncul pemberitahuan bahwa nomor Anda sudah dinonaktifkan.
  • Jika tidak berhasil, ulangi lagi. Pastikan format penulisannya benar. Pastikan juga nomer KK yang Anda daftarkan tidak keliru.

Cara Unreg Kartu Telkomsel yang Rusak

Terkadang Anda menemui kartu Telkomsel yang lama rusak. Tidak bisa lagi Anda gunakan. Jadi mau tidak mau Anda perlu menonaktifkannya. Unreg kartu yang rusak sedikit berbeda dengan kartu yang tidak rusak.

Hal pertama yang bisa Anda lakukan jika ingin unreg kartu Telkomsel yang rusak adalah menghubungi call center mereka. Bisa juga Anda langsung mengunjungi GRAPARI terdekat. Jika Anda tidak tahu alamatnya bisa melihat ke media sosialnya ataupun situs resminya. Berikut ini alamat situsnya.

  • Situs resmi www.telkomsel.com
  • Help center di aplikasi mytelkomsel
  • Ataupun nomer WA Telkomsel 0811-1111-1111

Cara Unreg Kartu Telkomsel yang Hilang

Kehilangan handphone bisa menjadi masalah tersendiri. Apalagi jika berisi aplikasi penting seperti mobile banking. Sementara waktu Anda bisa memblokir hp Anda lewat jarak jauh. Namun jika hp tidak kunjung ditemukan akan rawan tindak kejahatan. Data pribadi ataupun nomer Anda bisa disalahgunakan. Untuk menghindari hal tersebut, sebaiknya Anda segera menonaktifkan nomer hp Anda.

Baca juga Cara Memperbaiki Jaringan Internet di HP Xiaomi

Pertama-tama Anda bisa mengunjungi GRAPARI terdekat. Untuk nomer hp yang sudah terdaftar mbanking biasanya perlu mengurusnya secara langsung. Bahkan tidak bisa lewat online ataupun diwakilkan. Jika terpaksa diwakilkan Anda juga perlu membuat surat kuasa. Hal ini mengingat data mbanking cukup penting. Terdapat password ataupun nomer PIN yang harus sangat dijaga kerahasiaannya.

Setelah tiba di GRAPARI, petugas akan meminta nomer KK ataupun KTP yang Anda daftarkan di nomer Telkomsel tersebut. Tidak membutuhkan waktu lama, petugas akan menonaktifkan nomer Anda. Jika ingin membuat SIM yang baru dengan nomer yang sama akan ada biaya pembelian chip baru. Prosesnya juga tidak lama, Anda bisa langsung menunggu di tempat.

Cara Unreg Kartu Telkomsel yang Mati

Biasanya karena memiliki banyak kartu, kita akan jarang menggunakan salah satunya. Walhasil, kita tidak tahu jika kartu Telkomsel yang satunya lagi tiba-tiba sudah mati. Bahkan tidak bisa untuk melakukan panggilan telepon karena sudah tidak ada sinyalnya.

Jika Anda menemui masalah seperti ini dan khawatir bagaimana cara unregnya. Sebaiknya Anda tidak perlu risau lagi. Ini dikarenakan kartu yang sudah mati otomatis terhapus dari data di sistem Telkomsel. Jadi kartu Anda sudah hangus dan tidak bisa digunakan lagi.

Seluruh datanya juga sudah tidak berlaku lagi. Jadi Anda tidak perlu repot-repot untuk melakukan unreg lagi. Anda bisa meregistrasi kartu yang baru. Jika Anda masih ingin menggunakan nomer tersebut, Anda bisa menghubungi call center Telkomsel. Atau bisa mengunjungi langsung gerai Telkomsel di sekitar Anda.

Jika nomer Anda tidak digunakan untuk transaksi perbankan, Anda bisa mengurus nomernya secara online. Caranya mudah, Anda bisa menghubungi call center dan mengatakan keperluan Anda. Nanti petugas akan memprosesnya. Jika kartu sudah tidak bisa digunakan petugas gerai akan mengirimkan kartu yang baru melalui kurir. Namun jika masih bisa digunakan, Anda hanya perlu mengaktifkan nomer tersebut.

Demikianlah pembahasan mengenai cara unreg kartu Telkomsel yang Mudah. Ternyata memang tidak serumit yang Anda bayangkan bukan? Jangan bingung lagi untuk mencobanya ya. Selamat mencoba.

Check Also

Memindahkan Tabel Excel ke Word

Cara Mudah Memindahkan Tabel Excel ke Word Tanpa Mengubah Format

Jika anda ingin memindahkan tabel excel ke word tetapi terus menjadi berantakan formatnya, maka anda …

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *